Su-30MKI India Mampu Deteksi Chengdu J-20 China

Su-30MKI India Mampu Deteksi Chengdu J-20 China

Militer.or.id – Su-30MKI India Mampu Deteksi Chengdu J-20 China.

Jet tempur multiperan Su-30MKI Flanker-H Angkatan Udara India. © g4sp via Wikimedia Commons

Militer.or.id – Chengdu J-20 adalah jet tempur tercanggih generasi kelima buatan China, dan baru-baru ini berhasil menyelesaikan pelatihan tempur maritim pertamanya. Jet tempur siluman terbaru buatanChina itu telah dikembangkan sejak tahun 2002 serta mulai beroperasi pada tahun 2017, seperti dilansir dari laman Sputnik.

Sebuah jet tempur Su-30MKI (NATO menyebut Flanker-H) milik Angkatan Udara India (IAF) dilaporkan berhasil mendeteksi keberadaan jet tempur J-20 China, yang seharusnya menjadi pesawat siluman papan atas yang dioperasikan oleh Angkatan Udara China sebut IDRW.

Jet tempur generasi kelima, Chengdu J-20 buatan China. © V587wiki via Wikimedia Commons

Menurut media India itu, ketika jet tempur terbaru buatan China tersebut melaksanakan pelatihan penerbangan di atas Tibet, pilot jet tempur Su-30MKI Angkatan Udara India berhasil mendeteksi dan melacak keberadaan mereka dari wilayah udara India.

“Radar Sukhoi dapat melihat mereka. Jet tempur terbaru China ternyata tak begitu siluman. Tidak perlu teknologi khusus untuk mendeteksi J-20, karena itu dapat dideteksi oleh stasiun radar biasa”, menurut komandan Angkatan Udara India Arup Shaha.

Chengdu J-20 China telah dikembangkan sejak 2002 dan dibuat menggunakan teknologi siluman. Pesawat tempur itu mulai beroperasi pada bulan Maret 2017, dengan 9 prototipe dan dua unit pra produksi massal yang telah dibangun sejauh ini. Chengdu J-20 baru-baru ini telah berhasil menyelesaikan latihan tempur maritim pertamanya.

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *