Excalibur Army Ceko Tawarkan Modernisasi Tank T-72 Scarab

Excalibur Army Ceko Tawarkan Modernisasi Tank T-72 Scarab

T-72/ TASS

Perusahaan Excalibur Army Ceko membuat terobosan dengan menawarkan paket modernisasi baru untuk tank tempur T-72 buatan Soviet yang beroperasi di Asia dan Timur Tengah.

Menurut pejabat perusahaan, paket yang modernisasi tersebut nantinya akan membuat T-72 berhak untuk memiliki kode tambahan Scarab.

Tank tempur utama T-72 saat ini masih beroperasi di lebih dari 40 negara dalam berbagai kondisi. Sistem dan keandalan yang terbukti dalam peperangan memberi peringkat MBT ini masuk dalam 10 besar tank terbaik di dunia.

Scarab adalah paket modernisasi untuk meningkatkan sistem dan subsistem seperti armor reaktif, perangkat optik, dan peningkatan mesin hingga 1050hp.

Scarab dirancang untuk membuat tank mampu bertempur dalam konflik kontemporer dan asimetris sert melawan musuh yang dilengkapi dengan senjata anti-tank portabel seperti RPG atau TOW. Perlindungan awak ditingkatkan, output mesin dan sistem observasi yang ditingkatkan menawarkan kemampuan operasional yang lebih luas dan siklus hidup yang lebih lama.

Excalibur Army memastikan Scarab akan menjadi solusi terjangkau untuk pemerintah dengan hasil yang maksimal.

Kami sangat menghargai pendapat anda. Bagaimanakah pendapat anda mengenai masalah ini? Tuliskanlah komentar anda di form komentar di bagian bawah halaman ini.

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *