Ukraina: Rusia Rintangi Pelabuhan Laut Azov

Ukraina: Rusia Rintangi Pelabuhan Laut Azov

Ilustrasi: kapal perang Rusia (U.S. Navy photo)

Kiev,  Militer.or.id – Dua pelabuhan Ukraina di laut Azrov, Berdyansk dan Mariupol, secara nyata ditutup Rusia karena kapal dilarang keluar dan masuk, kata Menteri Prasarana Ukraina, Volodymyr Omelyan, pada Kamis, 29-11-2018, dirilis Antara.

Secara keseluruhan, 35 kapal dicegah melakukan kegiatan biasa dan hanya kapal menuju pelabuhan Rusia di laut Azov diizinkan masuk, katanya di Facebook.

“Tujuannya sederhana, dengan menutup pelabuhan Ukraina di laut Azov, Rusia berharap mengusir Ukraina dari wilayah kami, yang menjadi milik kami sesuai dengan semua hukum antarbangsa,” katanya.

Omelyan menyatakan 18 kapal menunggu masuk ke laut Azov, yakni 4 dengan tujuan Berdyansk dan 14 ke Mariupol. Terdapat juga barisan 9 kapal akan meninggalkan laut Azov dan 8 kapal lain berdiam di dekat dermaga pelabuhan itu.

Gandum dan baja menguasai pengiriman di bandar Azov. Rusia menahan 3 kapal Angkatan Laut Ukraina dan awaknya pada Minggu 25-11-2018 di dekat semenanjung Krimea, yang dikuasai Moskow pada tahun 2014, atas yang dikatakannya masuk secara gelap ke perairan Rusia. Tuduhan itu dibantah Ukraina.

Penyitaan kapal Angkatan Laut itu memicu ketegangan ke tingkat tertinggi sejak 2015, ketika pemberontak dukungan Moskow melawan pemerintah Kiev di wilayah Donbass timur, yang memicu perang dan menewaskan puluhan ribu orang.

Kami sangat menghargai pendapat anda. Bagaimanakah pendapat anda mengenai masalah ini? Tuliskanlah komentar anda di form komentar di bagian bawah halaman ini.

author
NKRI adalah harga mati! Demikian menjadi prinsip hidup penulis lepas ini. Berminat terhadap segala macam teknologi militer sejak kelas 5 SD, ketika melihat pameran Indonesian Air Show 1996.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *