Dua Pulau Terluar RI Ini Punya Bandara

Dua Pulau Terluar RI Ini Punya Bandara

03 Agustus 2017

Pulau Anambas (kiri) dan Pulau Miangas (kanan) (image : Google Maps)

Jakarta – Di era pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), pulau terluar Indonesia, Miangas dan Anambas, kini bisa diakses lewat jalur udara.

Bandara Miangas terletak di Kecamatan Nanusa, Kabupaten Kepulauan Talaud, Provinsi Sulawesi Utara. Pulau Miangas adalah pulau yang terletak di paling utara Indonesia, dan merupakan pulau terluar yang berbatasan langsung dengan Mindanao-Filipina yang berjarak hanya sekitar 92 kilometer. Pool/Kementerian Perhubungan.

Runway bandara Miangas (photo : Gowest)

Bandara Miangas memiliki panjang landasan pacu (runway) sepanjang 1.400 m x 30 m yang dapat didarati pesawat sejenis ATR-72. Selain itu dilengkapi runway strip 1.400m x 150m dan apron 130m x 65m yang mampu menumpang 3 unit pesawat.

Bandara Letung berada Pulau Jemaja, Kabupaten Kepulauan Anambas, Provinsi Kepulauan Riau. Kepulauan Anambas berada di kawasan Laut China Selatan yang berbatasan dengan negara tetangga seperti Singapura, Thailand, Malaysia.

Runway bandara Anambas (photo : 108Jakarta)

Di Bandara Letung dilengkapi apron dan landasan pacu pesawat sepanjang 1.200×30 meter serta taxi way sepanjang 15×125 meter.

Gedung utama Bandara Letung yang berisi ruang kedatangan dan ruang keberangkatan juga sudah ada, lengkap dengan ruang tunggu dan mesin X-Ray. 

(Detik)

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *