Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Kasal Spanyol

Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Kasal Spanyol

Militer.or.id – Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Kasal Spanyol.

Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Angkatan Laut Spanyol.

Jakarta, Militer.or.id – Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Spanyol Laksamana Teodoro Esteban Lopez Calderon, Rabu 22 November 2017 di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta.

Kasal Spanyol didampingi Duta Besar Spanyol Y M Jose Maria Matre Manso itu berkunjung dalam rangka meningkatkan hubungan kedua Angkatan Bersenjata (Indonesia-Spanyol) guna menciptakan situasi dan kondisi yang kondusif dalam menghadapi persaingan global.

Sebelum melakukan kunjungan kehormatan ke Mabes TNI untuk bertemu Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, Kasal Spanyol Laksamana Teodoro Esteban Lopez Calderon melakukan kunjungan kehormatan ke Markas Besar TNI Angkatan Laut (Mabesal) di Cilangkap.

Kedatangannya itu, pemimpin angkatan laut negeri Matador tersebut disambut secara langsung dan hangat oleh Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Ade Supandi Siaran pers dari Dispenal menyebutkan, berbagai pembicaraan dibicarakan dalam pertemuan tersebut, khususnya yang terkait dengan Angkatan Laut Indonesia dan Spanyol.

Selain melaksanakan kunjungan kepada Kasal di Mabesal, Laksamana Teodoro Lopez Calderon juga dijadwalkan akan mengunjungi Universitas Pertahanan guna menjadi Dosen Tamu di Unhan.

Laksamana Teodoro Lopez Calderon adalah Kepala Staf Angkatan Laut Spanyol yang menjabat sejak bulan Maret 2017. Berbagai pengalaman operasi dan jabatan strategis telah di kantongi olehnya antara lain Commander of the 41st Escort Squadron, Commanding Officer of frigate “Cataluna”, Commander 2nd Squadron of Minesweepers, Chief of Staff of the 21st Escort Squadron serta Staff member of the “Delta” Group.

Turut hadir dalam menerima kunjungan kehormatan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Spanyol Laksamana Teodoro Esteban Lopez Calderon ini tersebut adalah :

  1. Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI A Taufiq R.
  2. Para Asisten Kepala Staf Angkatan Laut.
  3. Para Kepala Dinas di jajaran Mabesal.
  4. Pejabat terkait lainnya.

(Antara-Puspen TNI)

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *