Militer.or.id : Berita Militer Indonesia dan Dunia

Asops Danlantamal V Lepas Keberangkatan 3 Kapal Perang Singapura

Militer.or.id – Asops Danlantamal V Lepas Keberangkatan 3 Kapal Perang Singapura.

Asops Danlantamal V Surabaya Kolonel Laut (P) Heri Winarno melepas keberangkatan 3 buah kapal perang Singapura pada Minggu 29 April 2018 di Dermaga Jamrut Utara Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Surabaya, Militer.or.id – Asisten Operasi Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Asops Danlantamal) V Surabaya Kolonel Laut (P) Heri Winarno mewakili Komandan Lantamal V Surabaya Laksamana Pertama TNI Edwin, S.H., melepas keberangkatan 3 buah kapal perang Singapura pada Minggu 29 April 2018 di Dermaga Jamrut Utara Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Ketiga kapal perang Singapura tersebut adalah RSS Formidable (FMD), RSS Indepedence (IND) dan RSS Valour (VLR). Selanjutnya ketiga kapal perang tersebut akan berlayar menuju ke tujuannya masing-masing.

“ketiga kapal perang tersebut akan berlajar sesuai dengan perintah operasinya masing-masing selesai melaksanakan kegiatan Latihan bersama Bilateral exercise Eagle Indopura 2018, RSS Indepedence (IND) dan RSS Valour (VLR) akan berlayar kembali ke negaranya sedangkan RSS Formidable (FMD) akan berlayar menuju pelabuhan Lombok untuk bergabung dalam ajang Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2018,” ujar Asops Danlantamal V.

Tampak hadir hadir dalam pelepasan kapal perang Singapura tersebut antara lain Danyonmarhanlan V, Dantim Intel Lantamal V, Kadisyahal Lantamal V, Palaksa Denma Lantamal V. Sedangkan pasukan deputasi terdiri dari satu peleton Pama Lantamal V, satu peleton Ba/Ta Lantamal V, satu peleton Ba/Ta Koarmatim dan 15 pers Merplug Lantamal V. (Pen Lantamal v)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *